Saturday, October 14, 2017

Mengenal Pondok IT, Pencetak Pemuda IT untuk Umat


Berbeda dari artikel-artikel sebelumnya, kali saya akan membahas tentang Pondok IT Jogja. Pondok IT adalah sebuah lembaga pendidikan informal di Yogyakarta yang menggabungkan ilmu agama dengan ilmu yang berkaitan dengan Teknologi Informasi.

Lebih Dekat dengan Pondok IT


Pondok IT Jogja saat ini memiliki dua tempat; yang pertama ada di Tamanan, Banguntapan, Bantul dan yang kedua bertempat di Tirtohargo, Kretek, Bantul. Dengan dua tempat ini, Pondok IT Jogja telah memiliki 30-an santri yang berasal dari daerah yang berbeda-beda.

Pondok IT adalah sebuah komunitas berbasis pondok yang memiliki tujuan untuk mendidik pemuda-pemuda dari seluruh Indonesia agar bisa menjadi pribadi yang taat, berakhlak mulia, mandiri, profesional dan bermanfaat bagi umat.

Satu hal yang perlu ditekankan lagi adalah bahwa program Pondok IT gratis 100%.

Pada awal berdirinya, Pondok IT hanya memiliki satu divisi, yakni Programmer, atau yang dulu bernama Pondok Programmer. Namun sekarang Pondok IT telah memiliki empat divisi. Berikut 4 divisi tersebut.

1. Pondok Programmer


Pondok Programmer adalah divisi yang paling pertama dibuat dibanding divisi-divisi lainnya.

Di Pondok Programmer sendiri ada beberapa sub-divisi seperti web development (front-end dan back-end), wordpress development, iOS development, dan android development.

Saat ini sudah banyak lulusan Pondok Programmer yang bekerja di beberapa perusahaan IT di Indonesia, seperti Tiket.com. Selain itu Pondok IT juga berafiliasi dengan perusahaan lain seperti Zahir Accounting.

2. Pondok Multimedia


Setelah cukup sukses dengan Pondok Programmer, maka dibukalah program baru bernama Pondok Multimedia yang juga bertempat di Jogja.

Pondok Multimedia hadir untuk mawadahi pemuda-pemuda yang kraeatif dan menyukai dunia desain grafis, fotografi dan videografi. Dengan mentor-mentor yang ahli di bidangnya, para santri akan dibimbing untuk menjadi seorang desainer profesional.

Karya-karya dari para santri Pondok Multimedia bisa dilihat di website Pondok Multimedia ataupun di akun Instagram @pondokmultimediaofficial.

3. Pondok Imers


Pondok Imers atau Pondok Internet Marketers ini diciptakan untuk menghasilkan pemuda-pemuda yang jago ilmu internet marketing. Pondok Imers juga hadir untuk meningkatkan trafik dan penjualan pada produk-produk yang dibuat oleh pondok.

Ada banyak hal yang dipelajari di Pondok Imers, mulai dari SEO marketing, FB Ads, membangun toko online, dan ilmu-ilmu bisnis digital secara umum.

4. Pondok Cyber


Pondok Cyber adalah divisi yang paling akhir dibuat sampai saat ini. Pondok Cyber dibangun sebagai wadah untuk para pemuda dengan passion Security (keamanaan) dan Networking (jaringan), serta hal-hal lain yang masih berkaitan dengan dunia cyber.

Apabila keempat divisi itu, Programmer, Multimedia, Imers dan Cyber disatukan menjadi sebuah tim, tentu akan menjadi perpaduan yang sangat baik untuk membangun kekuatan IT di Indonesia, bahkan dunia.

Apalagi dengan pondasi agama yang diajarkan, membuat santri-santri Pondok IT tidak hanya disiapkan untuk proyek dunia, melainkan untuk proyek yang lebih jauh lagi, yakni proyek akhirat.

Fasilitas


Di Pondok IT ada beberapa fasilitas yang diberikan 100% gratis kepada para santrinya, di antaranya:

1. Tempat tinggal (asrama)
2. Makan 3 kali sehari
3. Koneksi internet 24 jam
4. Kajian Islam dan bahasa Arab
5. Lingkungan nyaman dan kondusif
6. Olahraga
7. Bisa mengikuti training atau seminar
8. Dimentori oleh para ahli di bidangnya

Sekian pembahasan tentang saya tentang Pondok IT kali ini. mengenai informasi lebih lengkap tentang Pondok IT bisa klik PondokIT.com.

*Penulis adalah salah satu santri di Pondok IT, lebih tepatnya di Pondok Imers.

Artikel Terkait

3 komentar

BisKah yg masih usia sekolah daftar,sekarang masih status santri di smk IDN madinatul ilmi bogor tp pengen pindah

Minta email nya dong,email penulis artikel ini,, terima kasih

Bang, untuk proses pendaftarannya gimana? Ada tes kah?


EmoticonEmoticon